
[SALAH] “perilaku PKI baru selesai shalat dihajar”
NARASI: “Ini perilaku PKI. org baru selesai shalat dihajar. Para pemuda hanya diam tdk bantu. Pemuda tempe.”
SUMBER membagikan video rekaman peristiwa dengan konteks yang TIDAK sesuai dengan fakta, sehingga menyebabkan kesimpulan yang SALAH. FAKTA: peristiwa terjadi di Thailand, BUKAN di Indonesia. Latar belakang peristiwa berkaitan dengan tuduhan penggelapan oleh seorang atasan terhadap bawahannya yang bergerak di bidang penagihan pinjaman, TIDAK berkaitan dengan Shalat.
Video dengan konteks yang benar, “Dari kasus Facebook, Udon Model mengungkapkan klip brutal dari geng penagih pinjaman. yang kali ini bukan klip debt collector menyakiti debitur Tapi itu klip saling menyakiti di antara penagih pinjaman. Ini adalah klip di mana bos secara brutal memukuli bawahannya yang adalah penagih pinjaman, menendang, menginjak, dan memukul dengan selang karet. dengan menyebutkan penyebab penggelapan Sampai ada suara kritik bahwa tindakan itu terlalu berlebihan.”
TIDAK berkaitan dengan PKI dan Shalat. FAKTA: peristiwa terjadi di Thailand, BUKAN di Indonesia. Selain itu, latar belakang peristiwa berkaitan dengan tuduhan penggelapan oleh seorang atasan terhadap bawahannya yang bergerak di bidang penagihan pinjaman, TIDAK berkaitan dengan Shalat.
[1] firstdraftnews.org: “Memahami gangguan informasi” (Google Translate), https://bit.ly/3wHx0lO / https://archive.md/nb52W (arsip cadangan dengan bahasa asli, English).
[2] “เปิดปากหนุ่มเก็บเงินกู้ คลิปโดนซ้อมทารุณ เหตุทวงหนี้ไม่ได้ ลั่นตอนนี้ให้เงิน 3 แสนก็ไม่ทำ” https://bit.ly/3qRdAbP, https://archive.ph/odyIX (arsip cadangan).
[3] Google Translate: “buka mulut pemuda itu untuk menagih pinjaman Klip sedang babak belur Alasan tidak menagih hutang Mengatakan sekarang, berikan 3 ratus ribu. Saya tidak melakukannya.” https://bit.ly/3QQvgPu, https://bit.ly/3Lqq83x (arsip cadangan).
[4] Facebook, https://bit.ly/3Lua2py / https://archive.ph/rtwDI (arsip cadangan).
Publish date : 2022-09-21
Hal Menarik Lainnya...


