[SALAH] “Video 19 Pengungsi Rohingya Ditangkap Polres Bengkulu”

19 Rohingya ditangkap Polres Bengkulu.#videoviral #viraltiktok #infoPemilu2024 #viral #usirunhcrdaribumi:flag-id: #rohingnya #tolakunhcrindonesia #bubarkanunhcrindonesia

Sebuah akun Instagram dengan nama pengguna “pim2shambora82” menggunggah video dengan narasi 19 Rohingya ditangkap Polres Bengkulu.

Setelah melakukan penelusuran, narasi tersebut tidak benar. faktanya ditemukan video identik yang diunggah oleh kanal Youtube dengan nama BeritaSatu dengan judul video “Polres Bengkulu Tangkap 19 Imigran Gelap Asal Myanmar” yang diunggah 17 Februari 2015.

Jadi penangkapan 19 imigran gelap itu berasal dari Myanmar yang datang ke Indonesia untuk mencari pekerjaan bukan penangkapan pengungsi Rohingya.

Dengan demikian klaim tentang 19 Rohingya ditangkap Polres Bengkulu adalah salah dan masuk kategori konten yang menyesatkan.

Hasil periksa fakta Yudho Ardi

Informasi menyesatkan, faktanya penangkapan 19 imigran gelap itu berasal dari Myanmar yang datang ke Indonesia untuk mencari pekerjaan bukan penangkapan pengungsi Rohingya.

https://www.youtube.com/watch?v=OKDXPA6bBTQ

Publish date : 2024-01-19