
[SALAH] GEBYAR UNDIAN RAMADHAN OLEH BANK MANDIRI
Sebuah akun Facebook bernama Gebyar Ramadhan mengunggah infomasi yang menyebut jika saat ini Bank Mandiri tengah membuka program “GEBYAR UNDIAN RAMADHAN”. Dalam narasi yang beredar disebutkan jika nasabah Bank Mandiri akan mendapatkan hadiah berupa emas batangan, mobil, motor, dan paket umroh dengan mengklik tautan yang dilampirkan pada unggahan tersebut.
Setelah ditelusuri, informasi tersebut adalah HOAKS. Pihak Bank Mandiri pada Sabtu, 23 Maret 2024 mengklarifikasi melalui akun media sosial resminya yang mengimbau agar masyarakat waspada terhadap informasi serupa, terlebih lagi yang meminta masyarakat untuk mengklik tautan yang disematkan.
“Sahabat, yuk lebih hati-hati dalam merespon akun media sosial dan link yang mengatasnamakan Bank Mandiri.
Bank Mandiri tidak pernah memberikan link atau pun meminta data-data pribadi Sahabat seperti nomor kartu debit/kredit, masa berlaku kartu, CVV (3 angka di belakang kartu), tanggal lahir, PIN, dan User ID.
Selalu #JagaBaikBaik data pribadi Sahabat ya. Jika ada transaksi mencurigakan, segera hubungi Mandiri Call 14000.” tegas Bank Mandiri melalui akun Facebooknya.
Berdasar seluruh referensi, unggahan akun Gebyar Ramadhan terkait undian berhadiah oleh Bank Mandiri adalah hoaks dan masuk ke dalam kategori imposter content atau konten tiruan.
HOAKS dan telah dibantah oleh pihak Bank Mandiri melalui akun media sosial resminya.
https://www.facebook.com/watch/?v=2515463475300843
Publish date : 2024-03-27
Hal Menarik Lainnya...



