
[PENIPUAN] Tautan “Rekrutmen Asesor Sekolah dan Madrasah”
Akun Facebook “Rekrutmen Calon Asesor” pada Selasa (11/2/2025) mengunggah poster [arsip] yang mengumumkan lowongan pekerjaan sebagai calon asesor sekolah atau madrasah periode 2025.
Unggahan disertai narasi:
“Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah atau BAN S/M membuka 1.800 lowongan kerja menjadi calon asesor sekolah/madrasah.
Untuk Pendaftaran Silakan Klik Daftar Dibawah”.
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) memasukkan kata kunci “rekrutmen asesor sekolah dan madrasah 2025” ke mesin pencari Google. Penelusuran teratas mengarah ke sejumlah artikel yang membantah klaim, yakni:
“Waspada Hoaks Rekrutmen Asesor Sekolah/Madrasah 2025” yang tayang Kamis (27/2/2025) di laman kemdikbud.go.id, dan
“[HOAKS] POSTER REKRUTMEN ASESOR SEKOLAH DAN MADRASAH 2025” yang tayang Rabu (26/2/2025) di komdigi.go.id.
Dilansir dari komdigi.go.id, rekrutmen 1.800 calon asesor sekolah dan madrasah pernah dibuka pada 2021 dan berakhir 8 Mei 2021. Hingga saat ini, BAN-PDM belum mengumumkan penyelenggaraan rekrutmen asesor tahun 2025. Poster rekrutmen yang beredar merupakan modus penipuan lowongan kerja.
Unggahan berisi tautan “rekrutmen asesor sekolah dan madrasah” merupakan konten tiruan (impostor content).
[kemdikbud.go.id] Waspada Hoaks Rekrutmen Asesor Sekolah/Madrasah 2025
[komdigi.go.idl] “[HOAKS] POSTER REKRUTMEN ASESOR SEKOLAH DAN MADRASAH 2025
http://setjen.kemdikbud.go.id/app/waspada-hoaks-rekrutmen-asesor-sekolahmadrasah-2025
https://www.komdigi.go.id/berita/berita-hoaks/detail/hoaks-poster-rekrutmen-asesor-sekolah-dan-madrasah-2025
https://www.facebook.com/photo.php?fbid=122101923908763068&set=pb.61572892059521.-2207520000&type=3 (unggahan akun Facebook “Rekrutmen Calon Asesor”)
https://archive.ph/21s9D (arsip unggahan akun Facebook “Rekrutmen Calon Asesor”)
Publish date : 2025-03-19
Hal Menarik Lainnya...
