[HOAKS] Ustaz Adi Hidayat Janjikan Bantuan Rp 100 Juta untuk TKI
KOMPAS. com - Sebuah video yang beredar di media sosial mengeklaim Ustaz Adi Hidayat menjanjikan bantuan Rp 100 juta untuk sembilan tenaga kerja Indonesia (TKI).
Namun, setelah ditelusuri video itu merupakan hasil manipulasi. Konten itu diindikasi sebagai modus penipuan.
Video Ustaz Adi Hidayat menjanjikan bantuan Rp 100 juta salah satunya dibagikan akun Facebook ini, ini dan ini.
Dalam video, Adi Hidayat mengatakan, untuk mendapat bantuan tersebut para TKI diminta mengirim nama dan tempat bekerja melalui pesan di Facebook. Selain itu mereka juga diminta menjawab sebuah pertanyaan.
Video diberi keterangan sebagai berikut:
Program Dr saya ini Hanya Berlaku Kepada 9 TKIYang Berhasil Menjawab Pertanyaan Dengan..!Cepat&Benar.?
Pertanyaan :
????DARI MANA KOTA ASAL USTADZ ADI HIDAYAT:
A. BANTENB. JAMBI
SILAHKAN PILIH JAWABAN DENGAN BENARBuruan Inbox Jawaban Anda Di Messenger.!!
Ketika dicek di media sosial milik Adi Hidayat, tidak ditemukan konten yang menampilkan dirinya menjanjikan bantuan Rp 100 juta kepada TKI.
Kemudian Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri video tersebut menggunakan Google Lens.
Hasilnya, video diketahui memanipulasi konten di YouTube Adi Hidayat berikut ini.
Dalam video aslinya, Adi Hidayat menginformasikan bahwa kajian Aqso (Al Quran Sunnah Solution) pada 1 Desember 2022 akan menghadirkan ahli Al Quran dari dalam dan luar negeri.
Ustaz Adi mengatakan, acara tersebut diadakan di Pusat Dakwah Islam (Pusdai) Jawa Barat. Adapun, Aqso merupakan kajian keagamaan yang dipimpin oleh Adi Hidayat.
Video yang mengeklaim Ustaz Adi Hidayat menjanjikan bantuan Rp 100 juta kepada sembilan TKI merupakan manipulasi.
Dalam video aslinya Adi menginformasi soal acara kajian keagamaan yang dipimpinnya pada tahun 2022.
https://www.facebook.com/61574214584778/videos/4203107673256327
https://www.facebook.com/share/v/18XKhBi2sE/
https://www.facebook.com/share/v/1Eyz1RCvZ2/
https://www.instagram.com/adihidayatofficial/
https://www.youtube.com/watch?v=OftiUtzTIcc
https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D
Publish date : 2025-04-11
Hal Menarik Lainnya...
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4635338/original/090929400_1699075199-menteri_pendidkan_gaza.jpg)
