[KLARIFIKASI] Video Ini adalah Semana Santa di Malaga, Bukan Pemakaman Paus Fransiskus

KOMPAS.com - Sebuah unggahan video di media sosial diklaim menampilkan prosesi pemakaman jenazah Paus Fransiskus yang tutup usia pada 21 April 2025.

Dalam video tampak sejumlah orang berbaju putih sedang menggotong sebuah panggung yang dihias.

Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar atau hoaks. Informasi keliru itu perlu diluruskan.

Video yang diklaim sebagai prosesi pemakaman Paus Fransiskus salah satunya dibagikan akun Facebook ini, ini, dan ini. 

Akun tersebut membagikan video sejumlah orang berbaju putih menggotong panggung yang dihias.

Video diberi keterangan sebagai berikut:

Pemakaman paus Fransiskus

Berdasarkan penelusuran yang dilakukan Tim Cek Fakta Kompas.com, sampai Jumat (25/4/2025) tidak ada informasi valid jenazah Paus Fransiskus telah dimakamkan.

Pemakaman jenazah Paus Fransiskus baru akan dilakukan pada Sabtu (26/4/2025) di Basilika Santa Maria Maggiore, Roma, pukul 10.00 pagi waktu setempat atau 15.00 WIB.

Penelusuran lebih lanjut menemukan, video yang diklaim sebagai prosesi pemakaman Paus Fransiskus itu identik dengan unggahan akun TikTok ini.

Video itu diunggah pada 16 April 2025, sebelum Paus Fransiskus meninggal dunia pada 21 April 2025.

Dalam unggahan, terdapat tagar #semanasantamalaga yang menunjukkan video merupakan Semana Santa atau pekan suci yang diadakan di Malaga, Spanyol.

Dikutip dari laman Oldtownmalaga.com, pekan suci di Malaga yang dikenal dalam bahasa Spanyol sebagai “Semana Santa en Malaga,” adalah peringatan tahunan Sengsara Yesus. 

Pekan suci tersebut berlangsung selama seminggu sebelum paskah. Acara ini dinyatakan sebagai Festival Turis Internasional Spanyol pada tahun 1965.

Selama pekan suci, 42 persaudaraan (cofradias) mengadakan 45 prosesi melalui jalan-jalan yang ada di Malaga.

Mereka menggotong singgasana atau "pasos", sebuah panggung berisi patung yang menggambarkan adegan Sengsara Yesus dan dukacita Perawan Maria

Video yang diklaim sebagai prosesi pemakaman Paus Fransiskus merupakan informasi tidak benar dan perlu diluruskan.

Faktanya, video tersebut merupakan Semana Santa atau pekan suci yang diadakan di Malaga, Spanyol. Acara itu merupakan peringatan tahunan Sengsara Yesus. 

https://www.facebook.com/reel/1188686848965754
https://www.facebook.com/reel/1631103314232911
https://www.facebook.com/reel/1653968135484056
https://internasional.kompas.com/read/2025/04/24/194225870/kapan-paus-fransiskus-dimakamkan-berikut-jadwal-dan-lokasinya
https://www.tiktok.com/@_soycofrade/video/7493677203134156054
https://oldtownmalaga.com/semana-santa-malaga/
https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D

Publish date : 2025-04-25