[SALAH] Tulisan “TO:FRONT PEMBELA ISLAM” di Foto Paket Bantuan COVID-19 Tiongkok

“TO:FRONT PEMBELA ISLAM” (teks hasil suntingan).

Foto yang dilaporkan oleh SUMBER adalah hasil suntingan. Sumber foto, “Dedy Armstrong Kurniawan 은혜 하늘” (instagram.com/dedybaliagung): “All goods for donation to Indonesia from China and Indonesia companies in Shanghai has arrived at Pudong cargo airport shanghai.”

TRIBUNBATAM.id: “Pesawat Hercules A1333 berisi 18 kru pesawat berangkat dari Pangkalan Udara Abdulrachman Saleh Malang, Melalui Natuna, Sabtu (21/03/2020). Tim berangkat untuk mengambil alat kesehatan dari China.”

CNN Indonesia: “Dino menyebutkan bahwa peralatan kesehatan bantuan dari berbagai pihak, di antaranya Inacham dan Tsingshan Charity Foundation, itu berupa masker, pelindung wajah, kacamata, baju pelindung petugas kesehatan, dan alat tes COVID-19.”

Merdeka.com: “Dino menyebutkan bahwa peralatan kesehatan bantuan dari berbagai pihak, di antaranya Inacham dan Tsingshan Charity Foundation, itu berupa masker, pelindung wajah, kacamata, baju pelindung petugas kesehatan, dan alat tes.

Bantuan 9 ton itu merupakan tahap pertama karena masih ada bantuan lain dari China yang diperkirakan lebih dari 20 ton masih menunggu armada pengangkut.”

Foto yang dilaporkan adalah hasil suntingan, tulisan asli: “Donation supplies from TSINGSHAN”.

https://bit.ly/33EOIaX
https://bit.ly/3dfO2NH
https://bit.ly/2QE26qr
https://bit.ly/3bllzEu

Publish date : 2020-03-23