
[SALAH] Foto Siswi Menulis Kalimat Berbahasa Indonesia di Papan Tulis
Akun Facebook Kenanga Vadis Pinso mengunggah foto pada grup Facebook MANUSIA MERDEKA. Di dalam foto yang diunggah pada 8 September itu, terdapat seorang siswi yang sedang menulis kalimat berbahasa Indonesia di papan tulis menggunakan kapur.
Berdasarkan hasil penelusuran, foto tersebut merupakan foto hasil suntingan/editan. Ditemukan foto asli dari unggahan tersebut di beberapa situs penyedia stok fotografi. Foto asli unggahan itu merujuk pada foto siswi sekolah asal Laos yang sedang menggambar di papan tulis menggunakan kapur.
Dengan demikian, foto unggahan yang diunggah oleh akun Facebook Kenangan Vadis Pinso pada grup Facebook MANUSIA MERDEKA dapat dikategorikan sebagai Konten yang Dimanipulasi karena foto tersebut telah melalui proses penyuntingan.
https://www.shutterstock.com/image-photo/laos-school-girl-377841
https://www.megapixl.com/laos-school-girl-stock-photo-134082
https://stock.adobe.com/281826
Publish date : 2020-09-12
Hal Menarik Lainnya...


