
[SALAH] Membersihkan Vagina dengan Pasta Gigi untuk Menghilangkan Keputihan dan Membuat Vagina Kesat
βcowok mana tau hanya cewek yng tauπ #fyf siapa yang kaya aku cebok nya pake odol πππβ
Beredar sebuah video di akun Tiktok @sintaaa606 yang mengatakan bahwa pasta gigi dapat digunakan untuk membersihkan vagina. Kegunaan membersihkan vagina dengan pasta gigi dalam postingan tersebut diklaim dapat menghilangkan keputihan dan membuat vagina kesat.
Hal tersebut tidak benar. Melansir dari laman berita Detik, Dokter spesialis kulit dan kelamin di RS Cipto Mangunkusumo yakni dr. Eddy Karta, SpKK mengatakan bahwa membersihkan vagina menggunakan pasta gigi dapat menyebabkan iritasi pada kulit vagina. Hal ini disebabkan karena pasta gigi mengandung bahan sintetik detergen dan kandungan abrasif yang tujuannya adalah membersihkan plak gigi. Jika digunakan pada kulit (mukosa) vagina yang sensitif, akan menyebabkan iritasi. Selain itu, kandungan pasta gigi dapat merusak flora normal vagina yang juga dapat menyebabkan infeksi pada vagina.
Dengan demikian, video yang diunggah oleh akun Tiktok @sintaaa606 tidak sesuai fakta dan masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.
Hasil Periksa Fakta Nadine Salsabila (Universitas Diponegoro)
Hal tersebut tidak benar. Membersihkan vagina menggunakan pasta gigi dapat menyebabkan iritasi pada kulit vagina dan infeksi pada vagina.
https://health.detik.com/konsultasi/d-2304523/bolehkah-membersihkan-vagina-dengan-pasta-gigi
https://www.alodokter.com/komunitas/topic/apakah-boleh-membersihkan-vagina-menggunakan-pasta-gigi-
Publish date : 2022-01-10
Hal Menarik Lainnya...
