[HOAKS] Bendera Israel Berkibar di Dalam Gedung Parlemen Inggris

KOMPAS.com - Beredar foto bendera Israel berkibar dalam gedung parlemen Inggris saat sidang berlangsung.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, foto tersebut merupakan hasil manipulasi.

Foto bendera Israel berkibar di dalam gedung parlemen Inggris dibagikan oleh akun X (Twitter) ini, ini, dan ini pada 22 Februari.

Berikut narasi yang dibagikan: UK Parliament last night

Setelah ditelusuri menggunakan TinEye, gambar serupa ditemukan di artikel The Guardian, pada 2 November 2022. Akan tetapi, dalam gambar tersebut tidak ada bendera Israel yang berkibar.

Dilansir Snopes.com, foto dengan tambahan bendera Israel tampaknya dibagikan di X sebagai sindiran terhadap sidang parlemen Inggris pada 21 Februari 2024. 

Sidang diwarnai perdebatan mengenai gencatan senjata di Gaza, Palestina.

Tiga partai terbesar di parlemen, Partai Nasional Skotlandia (SNP), Partai Buruh, dan Partai Konservatif, berusaha untuk mengegolkan ambisi masing-masing.

SNP mengajukan mosi gencatan senjata segera.

Sementara, Partai Buruh dan Partai Konservatif, yang sebelumnya mendukung Israel, mengusulkan amendemen dengan syarat-syarat yang menurut mereka perlu dipenuhi untuk menghentikan pertempuran.

Usulan Partai Buruh disetujui, tetapi mosi awal SNP pada akhirnya tidak disetujui.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, foto bendera Israel berkibar di dalam gedung parlemen Inggris adalah hoaks. Foto itu merupakan hasil manipulasi.

Foto asli ditemukan dalam pemberitaan The Guardian yang diterbitkan pada 2 November 2022. Dalam foto asli, tidak ada bendera Israel yang dikibarkan.

https://twitter.com/Kahlissee/status/1760627974750269899
https://twitter.com/mrbarnicoat/status/1760673687135772805
https://twitter.com/Sprinter99800/status/1760671836759851202
https://www.theguardian.com/politics/2022/nov/02/mps-staff-report-being-bullied-in-evidence-given-to-speakers-conference
https://www.snopes.com/fact-check/uk-parliament-israeli-flags/?utm_medium=Social&utm_source=Twitter#Echobox=1708642379-1
https://t.me/kompascomupdate

Publish date : 2024-02-27