:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4968062/original/025434600_1728872598-lowongan_kerja_telkom.jpg)
Cek Fakta: Link Pendaftaran Pegawai Baru Telkom Indonesia Ini Tidak Benar
Liputan6.com, Jakarta- Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim link pendaftaran pegawai baru Telkom Indonesia, informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 9 Oktober 2024.
Klaim link pendaftaran pegawai baru Telkom Indonesia, berupa tulisan sebagai berikut.
"๐๐๐ฃ๐๐ง๐๐ข๐๐๐ฃ ๐ฅ๐๐๐๐ฌ๐๐ ๐๐๐ง๐ช
๐๐ ๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐ฟ๐๐๐๐๐๐ผ
BUMN GROUP PenempatanSesuai Domisili/ kalian๐
Syarat-Syarat :
1. Pria - Wanita
2. 17 - 40 th
3. Gaji perbulan Rp 4 juta - Rp 30 juta
4. SMP SMA.SMK.Sederajat
Posisi :
1. Helper
2. operator
3. satpam
4. driver
5. OB
6. Peking barang, tukang bongkar muat barang Dll
Fasilitas:
1. Lembur
2. Seragam
3. Kartap
4. Makan
5. Bpjs
Pendaftaran Disini Gratis Yah Tidak Dipungut Biaya silahkan klik link dibawah๐"
Penerima informasi diarahkan untuk mendaftar degan mengklik link yang disertakan pada unggahan tersebut, berikut linknya.
"https://gudangnya-info-loker.idn17.biz.id/?fbclid=IwY2xjawF5XOVleHRuA2FlbQIxMQABHZ_3EcpdvklL3-AHEiuwuLQEoRUgPOWiIP2vKFJ4M7Q7DIGHsC1a_Qi5ww_aem_ytVbIDDFUP-q5R-irqdt7w"
Benarkah klaim link pendaftaran pegawai baru Telkom Indonesia? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim link pendaftaran pegawai baru Telkom Indonesia, penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Beredar Info Rekrutmen Bodong Telkom Indonesia, Awas Penipuan!" yang dimuat situs Liputan6.com.
Artikel Liputan6.com menyebutkan, belakangan beredar informasi lowongan kerja palsu mengatasnamakan PTย Telkom Indonesiaย (Persero) Tbk (TLKM) melalui akun media sosial. Menyikapi itu, manajemen Telkom mengimbau masyarakat agar waspada dengan segala bentuk modus penipuan yang mengatasnamakan perusahaan, salah satunya terkait rekrutmen karyawan.
SGM HC Strategic Partner Telkom Indonesia, Sendy Aditya Kamesvara memastikan bahwa informasi tersebut adalah tidak benar.ย Telkomย menyayangkan tindakan tidak bertanggung jawab yang bisa merugikan banyak pihak dengan mengatasnamakan rekrutmen Telkom Indonesia.
Seluruh informasi rekrutmen Telkom dibagikan melalui website resmi Telkom yaitu https://careers.telkom.co.id/ dan akun media sosial resmi @livingintelkom maupun akun resmi anak perusahaan Telkom lainnya.
Apabila menemukan informasiย rekrutmenย yang tidak bersumber dari situs tersebut, masyarakat dapat mengabaikannya dan diharapkan untuk tidak meneruskan atau menyebarkan pesan yang memuat informasi palsu tersebut. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi akun media sosial @livingintelkom.
Hasil penelusuranย Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim link pendaftaran pegawai baru Telkom Indonesia tidak benar.
Seluruh informasi rekrutmen Telkom dibagikan melalui website resmi Telkom yaitu https://careers.telkom.co.id/ dan akun media sosial resmi @livingintelkom maupun akun resmi anak perusahaan Telkom lainnya.
ย
ย
Publish date : 2024-10-14
Hal Menarik Lainnya...


