[KLARIFIKASI] Video Aksi Depan KPK Keliru Diklaim Rumah Tokoh Terkorup yang Dibakar
KOMPAS.com - Sebuah video menampilkan massa berkumpul di jalanan dan di depan sebuah bangunan, menyalakan suar.
Video itu diklaim sebagai rumah salah satu tokoh terkorup versi Proyek Pelaporan Kejahatan dan Korupsi Terorganisir atau OCCRP, yang dibakar massa.
Lantas, narasi yang beredar memperingatkan mantan Presiden Joko Widodo karena namanya juga masuk dalam nominasi tokoh terkorup OCCRP.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi dalam video keliru.
Video yang mengeklaim rumah salah satu tokoh terkorup versi OCCRP dibakar massa disebarakan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini.
Pengguna Facebook menyebarkan tangkapan layar sejumlah kasus korupsi dan rumah salah satu tokoh OCCRP yang dibakar.
Namun keempatnya menyertakan video yang sama berdurasi 2 menit 15 detik.
Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada Minggu (23/2/2025):
Rumah salah satu tokoh terkorup OCCRP dibakar massa. Publik ingatkan Jokowi: "Hati² kalau rakyat marah.."
Jokowi masuk nominasi dalam tokoh terkorup versi OCCRP.
Ada pula nama lain yang masuk nominasi, yakni Presiden Kenya William Ruto, Presiden Nigeria Bola Ahmed Tinubu, Mantan Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina, dan Pengusaha India Gautam Adani.
Namun OCCRP menetapkan Presiden Suriah Bashar Al-Assad sebagai tokoh terkorup atau Person of the Year 2024.
Melalui situs resminya, OCCRP menjelaskan bahwa nama-nama yang masuk nominasi dan menang diputuskan oleh panel juri yang terdiri atas masyarakat sipil, akademisi, dan jurnalis, seperti yang telah mereka lakukan selama 13 tahun ini.
Al Jazeera dan Asssociated Press melaporkan, rumah keluarga mantan Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina dibakar oleh warga.
Ribuan pengunjuk rasa membakar rumah ayah Hasina, Sheikh Mujibur Rahman pada Rabu, 5 Februari 2025.
Aksi tersebut dipicu pidato provokatif Hasina kepada para pendukungnya untuk melawan pemerintah sementara negara itu.
Di sisi lain, video yang beredar bukan diambil dari peristiwa pembakaran rumah keluarga Hasina.
Video tersebut merupakan momen aksi demonstrasi mahasiswa di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuntut penangkapan Harun Masiku.
Video identik belum ditemukan, tetapi terdapat beberapa kesamaan pada siaran berita demo depan KPK pada Desember 2024.
Misalnya, keberadaan tenda dan mobil pembawa alat pengeras suara.
Video demo tersebut dapat dilihat di kanal YouTube ini dan ini. Peta lokasinya dapat dilihat di sini.
Sejauh ini tidak ada informasi dan pemberitaan rumah Jokowi dibakar massa.
Video demo di depan gedung KPK pada Desember 2024 disebarkan dengan konteks keliru.
Video itu bukanlah rumah salah satu tokoh terkorup versi OCCRP dibakar massa.
Rumah keluarga Mantan Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina dibakar warga. Hasina masuk dalam nominasi tokoh terkorup OCCRP.
https://www.facebook.com/noordinkds/posts/pfbid02GSPHaBm3qUEQGVmxoLzajR8or3LpKTD1JMxkwCrqCi1pj6mpFxqj85rEqp2zyxrQl
https://www.facebook.com/Jhonybento808/posts/pfbid02DXezaJLMMAYVBUwMq42zNRwfqxfXmMMMVGPSgPBfvssCuez8wSX8b8pQnDEQcpEUl
https://www.facebook.com/noordinkds/posts/pfbid02GSPHaBm3qUEQGVmxoLzajR8or3LpKTD1JMxkwCrqCi1pj6mpFxqj85rEqp2zyxrQl
https://www.occrp.org/en/announcement/occrp-names-ousted-syrian-leader-bashar-al-assad-as-person-of-the-year-in-organized-crime-and-corruption
https://www.occrp.org/en/announcement/behind-the-decision-indonesia-how-occrps-person-of-the-year-highlights-the-fight-against-corruption
https://www.aljazeera.com/news/2025/2/6/bangladesh-protesters-torch-family-home-of-ousted-pm-sheikh-hasina
https://apnews.com/article/bangladesh-sheikh-hasina-muhammad-yunus-politics-175344c54e6cb93eedc16d52a9aa6956
https://www.youtube.com/watch?v=8iuV4uQS_aI
https://www.youtube.com/watch?v=HJUSxaXDK-0
https://www.google.com/maps/place/Gedung+KPK/@-6.207956,106.8303623,3a,75y,54.09h,93.03t/data=!3m8!1e1!3m6!1sOJAwi28zXzA3kPqjx3NWRw!2e0!5s20240801T000000!6shttps:%2F%2Fstreetviewpixels-pa.googleapis.com%2Fv1%2Fthumbnail%3Fcb_client%3Dmaps_sv.tactile%26w%3D900%26h%3D600%26pitch%3D-3.0309692828850388%26panoid%3DOJAwi28zXzA3kPqjx3NWRw%26yaw%3D54.085730949464086!7i16384!8i8192!4m15!1m7!3m6!1s0x2e69f52b9a73000d:0x5cb9d46e103c6864!2sGedung+KPK!8m2!3d-6.2076759!4d106.8307247!16s%2Fg%2F11hdvw62nv!3m6!1s0x2e69f52b9a73000d:0x5cb9d46e103c6864!8m2!3d-6.2076759!4d106.8307247!10e5!16s%2Fg%2F11hdvw62nv?entry=ttu&g_ep=EgoyMDI1MDIyMy4xIKXMDSoASAFQAw%3D%3D
https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D
Publish date : 2025-02-27
Hal Menarik Lainnya...
