Cek Fakta: Tidak Benar Link Ini Pendaftaran Bansos 2026
Liputan6.com, Jakarta - Beredar unggahan di media sosial klaim link pendaftaran bantuan sosial (bansos) 2026. Informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook sejak 7 Januari 2026.
Berikut isi unggahannya:
"BURUAN DAFTAR & CEK NAMA PENERIMA BANSOS BPNT & PKH, KKS, BLT
PELAJARI SELENGKAPNYA DI LINK YANG TERCANTUM"
Unggahan turut menyertakan poster dengan tulisan sebagai berikut:
"CARA DAFTAR BANSOS 2026
PAKAI NIK E-KTP LEWAT HP, CEPAT DAN RESMI"
Unggahan tersebut disertai menu pendaftaran, jika diklik akan muncul link berikut:
"https://daftarsekarangv35.guanly.my.id/?fbclid=IwY2xjawPO-XRleHRuA2FlbQIxMQBicmlkETFkcUZoc2trWXVHcE05aENUc3J0YwZhcHBfaWQQMjIyMDM5MTc4ODIwMDg5MgABHvJRDXMMvkCiB5Tv2hbZMHK15RFowpoqToL4yMzYJvQGO-BunJ5mx3DBdwt5_aem_edARBGfhOfhYB3nL4zfWrQ"
Link tersebut mengarah pada halaman situs yang menampilkan formulir digital dan meminta data pribadi, seperti nama dan nomor Telegram.
Lalu benarkah klaim link pendaftaran bansos 2026? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim link pendaftaran bansos 2026. Penelusuran mengarah pada artikel Liputan6.com berjudul "Cara Daftar Bansos Desember 2025 untuk Keluarga Miskin dan Rentan" yang dimuat pada 2 Desember 2025.
Artikel ini menjelaskan, untuk dapat masuk dalam daftar penerima bantuan sosial, masyarakat wajib memenuhi serangkaian kriteria yang telah ditetapkan pemerintah.
Kriteria ekonomi menjadi sangat penting, di mana penerima harus masuk kategori miskin atau rentan miskin, idealnya berada pada desil 1-4 berdasarkan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
Selain itu, rumah tangga calon penerima harus terdaftar dalam DTKS/DTSEN dan tidak menerima bantuan ganda dari program serupa.
Ada dua cara utama untuk mendaftar:
1. Pendaftaran Online melalui Aplikasi "Cek Bansos" Kemensos
Pemerintah telah menyediakan aplikasi dan platform digital resmi untuk mempermudah proses pendataan. Langkah pertama adalah mengunduh aplikasi "Cek Bansos" Kemensos RI dari Google Play Store atau App Store.
2. Pendaftaran Offline melalui Desa atau Kelurahan
Bagi masyarakat yang lebih nyaman dengan metode tatap muka, pendaftaran juga dapat dilakukan secara offline. Masyarakat yang merasa memenuhi kriteria dapat mendaftarkan diri ke kantor desa atau kelurahan setempat pada jam kerja. Pastikan membawa dokumen pendukung seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) asli.
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, klaim link pendaftaran bansos 2026, tidak benar.
Publish date : 2026-01-10
Hal Menarik Lainnya...