[SALAH] Aturan Baru Facebook yang Menggunakan Data Pribadi Pemilik Akun

PERINGATAN..!!!

Jangan lupa besok mulai aturan Facebook yang baru, di mana mereka dapat menggunakan segala material postingan anda. Jangan lupa batas waktunya hari ini!!! Mereka dapat mengunakannya dalam perkara litigasi terhadap diri anda di pengadilan atas semua postingan yg telah terpublikasi mulai hari ini, bahkan pesan yang telah terhapus.

Tidak ada biaya untuk salinan ini dan posting status ini di halaman Facebook anda, segera deklarasikan hari ini, lebih baik aman daripada menyesal nanti.

Saya deklarasikan bahwa saya tidak memberikan izin kepada Facebook atau entitas yang terkait dengan izin Facebook untuk menggunakan material postingan apapun termasuk photo, gambar, informasi, pesan, atau email saya, baik di hari ini, di masa lalu maupun di masa depan.

Dengan deklarasi ini, saya beritahukan kepada Facebook bahwa dilarang keras untuk mengungkapkan, menyalin, mendistribusikan, atau mengambil tindakan lain terhadap diri saya berdasarkan profil Facebook ini dan/atau isi dan informasinya.

Pelanggaran privasi dapat dituntut secara hukum di pengadilan baik perdata ataupun pidana.

Hati² !!!

Telah beredar postingan Facebook mengenai peringatan untuk menuliskan sejumlah pernyataan pribadi terkait dengan aturan baru Facebook yang memungkinkan penggunaan data pribadi akun pengguna Facebook.

Berdasarkan hasil penelusuran, diketahui informasi serupa juga telah beredar sebelumnya dan telah dibantah oleh pihak Facebook. Melalui laman FB Fact, pihak Facebook menyatakan bahwa pengguna Facebook dapat memiliki semua konten dan informasi yang diposting oleh pengguna serta dapat mengontrol bagaimana konten dan informasi itu dibagikan melalui pengaturan privasi dan aplikasi pengguna.

“Anda mungkin pernah melihat kiriman yang memberi tahu Anda bahwa Anda harus menyalin dan menempelkan pemberitahuan untuk mempertahankan kendali atas hal-hal yang Anda bagikan di Facebook. Jangan percaya. Ketentuan kami menyatakan dengan jelas: Anda memiliki semua konten dan informasi yang Anda posting di Facebook, dan Anda dapat mengontrol bagaimana konten dan informasi itu dibagikan melalui pengaturan privasi dan aplikasi Anda. Begitulah cara kerjanya, dan ini tidak berubah,” tulis Facebook dalam laman FB Fact.

Lebih lanjut dalam Ketentuan Layanan, Facebook menegaskan tidak menjual data pribadi pengguna kepada pengiklan, dan Facebook tidak membagikan informasi yang dapat mengidentifikasi pengguna secara langsung (seperti nama pengguna, alamat email, atau informasi kontak lainnya) kepada pengiklan, kecuali jika pengguna memberikan izinnya secara khusus kepada Facebook.

Singkatnya, pengguna dapat mengontrol dengan tepat bagaimana konten dan informasi yang dibagikan di Facebook melalui pengaturan privasi Facebook. Pengguna dapat mengunjungi Dasar-dasar privasi dan membaca Kebijakan data, Facebook ingin pemilik akun tetap mengetahui dan dapat mengontrol pengalaman pengguna di Facebook.

Dengan demikian, klaim informasi aturan baru Facebook yang memungkinkan penggunaan data pribadi akun pengguna adalah tidak benar dan termasuk dalam kategori konten Palsu.

Hasil Periksa Fakta Konaah (Anggota Komisariat MAFINDO Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta).

Facebook telah membantah informasi tersebut. Pihak Facebook menyatakan bahwa pengguna Facebook dapat memiliki semua konten dan informasi yang diposting oleh pengguna serta dapat mengontrol bagaimana konten dan informasi itu dibagikan melalui pengaturan privasi dan aplikasi pengguna.

https://web.facebook.com/fbfacts/1573108242983244/?_rdc=1&_rdr

https://web.facebook.com/legal/terms?_rdc=1&_rdr

https://web.facebook.com/about/privacy/

https://www.howtogeek.com/304037/does-facebook-own-my-photos/

Publish date : 2021-01-13