
[HOAKS] Tidak Diberi Uang, Pengungsi Rohingya Bakar Gudang di Aceh
KOMPAS.com - Sebuah unggahan di media sosial mengeklaim, pengungsi Rohingya membakar sebuah gudang di Aceh karena tidak diberi uang.
Namun, narasi tersebut tidak benar atau hoaks.
Narasi soal pengungsi Rohingya membakar sebuah gudang di Aceh karena tidak diberi uang muncul di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun TikTok ini. (arsip)
Akun tersebut membagikan sebuah video amatir yang menampilkan sebuah bangunan sedang dilalap api. Video tersebut diberi keterangan demikian:
Pengungsi Rohingya membakar gudang di aceh krena mengamuk tak di ksih uang.
Akun Facebook Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut pengungsi Rohingya membakar gudang di Aceh karena tidak diberi uang
Berdasarkan penelusuran Kompas.com, video tersebut telah beredar sejak 2020 dan tidak terkait dengan pengungsi Rohingya. Video itu identik dengan unggahan di akun Facebook ini.
Dalam keterangannya, kebakaran terjadi di PT Sinar Pangjaya, Jalan Mahar Martanegara, Kota Cimahi, Jawa Barat pada 7 Mei 2020.
Dilansir Tribun Jabar, kebakaran diduga karena korsleting. Selain bangunan, satu mobil dan tiga sepeda motor juga turut terbakar.
Tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa tersebut.
Sampai saat ini, Tim Cek Fakta tidak menemukan informasi valid soal pengungsi Rohingya membakar gudang di Aceh karena tidak diberi uang.
Narasi soal pengungsi Rohingya membakar sebuah gudang di Aceh karena tidak diberi uang adalah hoaks.
Video yang beredar merupakan kebakaran di PT Sinar Pangjaya, Jalan Mahar Martanegara, Kota Cimahi, Jawa Barat, pada 7 Mei 2020.
https://www.tiktok.com/@elisabethriskiani/video/7319662697048542470?_r=1&_t=8iljG21DPui
https://ghostarchive.org/archive/bqQnS
https://www.facebook.com/watch/?extid=CL-UNK-UNK-UNK-AN_GK0T-GK1C&mibextid=9R9pXO&v=4410323852326468
https://www.facebook.com/watch/?extid=CL-UNK-UNK-UNK-AN_GK0T-GK1C&mibextid=9R9pXO&v=4410323852326468
https://jabar.tribunnews.com/2020/05/07/kebakaran-di-cimahi-hanguskan-sebagian-bangunan-mobil-dan-motor-berikut-dugaan-penyebabnya
https://t.me/kompascomupdate
Publish date : 2024-01-05
Hal Menarik Lainnya...
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5041631/original/064083500_1733732658-BRI_FSTV.jpg)
