[HOAKS] Dilarang Memasang Bendera Merah Putih di Area PIK 2

KOMPAS.com - Di media sosial beredar narasi mengenai larangan memasang bendera Merah Putih di kawasan perumahan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Tangerang Banten.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau merupakan hoaks.

Informasi mengenai larangan adanya bendera Merah Putih di PIK 2 disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini.

Berikut narasi yang ditulis salah satu akun pada 3 Februari 2025:

Di AREA PIK 2 dilarang ada bendera MERAH PUTIH.Kok jadi gini negriku

Isu mengenai larangan memasang bendera Merah Putih di kawasan PIK, Jakarta Utara pertama kali muncul pada 2021.

Dilansir Kompas.com, organisasi masyarakat Laskar Merah Putih (LMP) hendak membentangkan bendera sepanjang 21 meter di Jembatan PIK pada Agustus 2021.

Wakapolsek Metro Penjaringan AKP Arnold Simanjuntak mengatakan kegiatan tersebut tidak diizinkan karena dikhawatirkan akan menimbulkan kerumunan.

Saat itu, pandemi Covid-19 sedang merebak di Indonesia sehingga ada larangan untuk berkerumun dalam jumlah besar.

Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Kemenko Polhukam lantas memanggil pihak pengelola PIK agar meluruskan informasi keliru yang beredar.

Perwakilan pengelola PIK Restu Mahesa menyatakan, pihaknya selama ini tidak pernah melarang adanya pemasangan bendera Merah Putih.

"Tentang tidak boleh ormas tertentu memasang bendera Merah Putih tanggal 17 Agustus lalu, karena kami khawatir terjadi kerumunan. Kami sendiri memasang bendera Merah Putih," katanya.

Tidak ada larangan mengibarkan bendera kebangsaan baik di kawasan PIK di Jakarta Utara, maupun kawasan PIK 2 di Kecamatan Kosambi dan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Banten

Tim Cek Fakta Kompas.com mengecek keberadaan bendera Merah Putih di kawasan PIK 2.

Terlihat ada bendera Merah Putih berkibar di Jalan Pulau Maju Bersama, berdasarkan pengamatan Google Street View, Januari 2025.

Foto di Google Maps ini juga menunjukkan atribut Merah Putih dipasang di jalanan.

Narasi mengenai larangan adanya bendera Merah Putih di kawasan PIK 2 merupakan hoaks.

Isu larangan tersebut beredar sejak 2021, ketika ormas tidak diizinkan memasang bendera di jembatan PIK, Jakarta Utara.

Namun izin tidak diberikan bukan karena adanya larangan mengibarkan bendera, melainkan aturan menghindari kerumunan akibat pandemi Covid-19.

https://www.facebook.com/groups/962919028190018/?multi_permalinks=1347082639773653&hoisted_section_header_type=recently_seen
https://www.facebook.com/photo/?fbid=580199671515472&set=a.146791801522930
https://www.facebook.com/photo/?fbid=122159467832295697&set=gm.1346953586453225&idorvanity=962919028190018
https://nasional.kompas.com/read/2021/08/24/09502701/kemenko-polhukam-panggil-pengelola-pik-klarifikasi-isu-larangan-pasang
https://www.google.com/maps/place/PIK+2/@-6.091574,106.7455551,3a,67.1y,2.92h,98.41t/data=!3m10!1e1!3m8!1saddNcDImFIXH0ByJ_kYoaQ!2e0!6shttps:%2F%2Fstreetviewpixels-pa.googleapis.com%2Fv1%2Fthumbnail%3Fcb_client%3Dmaps_sv.tactile%26w%3D900%26h%3D600%26pitch%3D-8.411096833350598%26panoid%3DaddNcDImFIXH0ByJ_kYoaQ%26yaw%3D2.920268208937241!7i16384!8i8192!9m2!1b1!2i38!4m13!1m2!2m1!1spik+2+maps!3m9!1s0x2e6a1d98c542305f:0x8a71f87f9c624f44!8m2!3d-6.0642993!4d106.698001!10e5!14m1!1BCgIgARICCAI!15sCgpwaWsgMiBtYXBzWgciBXBpayAykgERdG93bmhvdXNlX2NvbXBsZXjgAQA!16s%2Fg%2F11qr_nrjpd?entry=ttu&g_ep=EgoyMDI1MDQwOC4wIKXMDSoASAFQAw%3D%3D
https://www.google.com/maps/place/Marketing+Gallery+Sedayu+Indo+City/@-6.1124514,106.7499466,3a,75y,90t/data=!3m8!1e2!3m6!1sCIHM0ogKEICAgIDuqKqdbw!2e10!3e12!6shttps:%2F%2Flh3.googleusercontent.com%2Fgps-cs-s%2FAB5caB_Rddzk00M9nF8Z1AmN-tTG4LpteFzCutRRdjq3dXnPGScb508dK99D2BVom4vIHw8QQCQBc6QGQGTI0ycdp0w_3Ah6AvyrzX-YhEDiZXzpGrsAXGpti2QZB-sw1Z5azIxnSTqI%3Dw203-h152-k-no!7i4096!8i3072!4m7!3m6!1s0x2e6a1d3bb169154d:0x7b72484566960ff!8m2!3d-6.1122169!4d106.7498054!10e5!16s%2Fg%2F11dxkv4wh_?entry=ttu&g_ep=EgoyMDI1MDQwOC4wIKXMDSoASAFQAw%3D%3D
https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D

Publish date : 2025-04-11