Hoaks Tautan Pendaftaran Lowongan Kerja BRI
tirto.id - Di media sosial, beredar unggahan video yang mengklaim menyediakan tautan pendaftaran lowongan kerja Bank Rakyat Indonesia (BRI). Unggahan tersebut mencantumkan 17 posisi yang dibutuhkan dengan tarif upah yang berbeda mulai dari Rp3 juta sampai Rp60 juta.
ADVERTISEMENT
Unggahan tersebut dibuat oleh akun TikTok “lowongan.kerja.resmi7” (arsip) pada Jum’at (9/01/2026). Dalam unggahan video berdurasi 14 detik tersebut, ditemukan logo BRI dan tulisan tentang cara melamar dapat dilakukan melalui tautan yang disertakan dalam bio akun TikTok pengunggah.
let gpt_inline2 = window.googletag || {cmd: []};gpt_inline2.cmd.push(function() {gpt_inline2.defineSlot('/22201407306/tirto-desktop/inline-2', [[336, 280], [300, 250]], 'gpt-inline2-passback').addService(gpt_inline2.pubads());gpt_inline2.pubads().enableSingleRequest();gpt_inline2.pubads().collapseEmptyDivs();gpt_inline2.enableServices();gpt_inline2.display('gpt-inline2-passback');});
“Jangan ngeluh, kata orang kerja di bank itu enak dan banyak duitnya. Enak banget lo, yuk kerja di bank,” begitu narasi tertulis dalam video.
let gpt_inline3 = window.googletag || {cmd: []};gpt_inline3.cmd.push(function() {gpt_inline3.defineSlot('/22201407306/tirto-desktop/inline-3', [[336, 280], [300, 250]], 'gpt-inline3-passback').addService(gpt_inline3.pubads());gpt_inline3.pubads().enableSingleRequest();gpt_inline3.pubads().collapseEmptyDivs();gpt_inline3.enableServices();gpt_inline3.display('gpt-inline3-passback');});
#gpt-inline3-passback{text-align:center;}
Ketika di klik, tautan mengarah ke laman pengisian kuesioner. Laman tersebut menampilkan kuesioner yang mengharuskan pengunjung mengisi data pribadi. Ditemukan juga testimoni dari pengunjung yang berhasil mendaftar, seolah-olah meyakinkan pengunjung untuk ikut mendaftar. Namun, tidak ditemukan logo BRI dan keterangan lengkap alamat bank terkait juga nomor narahubung.
let gpt_inline4 = window.googletag || {cmd: []};gpt_inline4.cmd.push(function() {gpt_inline4.defineSlot('/22201407306/tirto-desktop/inline-4', [[336, 280], [300, 250]], 'gpt-inline4-passback').addService(gpt_inline4.pubads());gpt_inline4.pubads().enableSingleRequest();gpt_inline4.pubads().collapseEmptyDivs();gpt_inline4.enableServices();gpt_inline4.display('gpt-inline4-passback');});
#gpt-inline4-passback{text-align:center;}
Hingga artikel ini ditulis pada Selasa (13/01/2026), unggahan tersebut telah mendapatkan 15 likes, 2 komentar dan 1.235 kali ditayangkan. Salah satu komentar menanyakan alamat bank dan pengunggah memberikan informasi bahwa lowongan kerja terbuka di setiap kota seluruh Indonesia.
Tirto juga menemukan unggahan serupa pada akun TikTok yang sama lowongan.kerja.resmi7 ini dan ini.
“Jangan skip peluang karir impian kamu di Bank BRI, bank BUMN terbesar di Indonesia lagi buka rekrutmen posisi teller, customer service, account officer, sampai admin perbankan. Usia minimal 18 tahun, berpenampilan rapi dan komunikatif, mampu bekerja secara individu maupun tim, kualifikasi umum lulusan SMA, SMK, D3 hingga S1,” begitu klaim dalam unggahan.
ADVERTISEMENT
Lantas, benarkah Bank Rakyat Indonesia (BRI) membuka lowongan kerja dengan cara mendaftar pada tautan tersebut?
Baca juga:KUR BRI Jadi Penyelamat, Usaha Angkringan Ini Bangkit dan Tumbuh
Periksa Fakta Lowongan Kerja Bank BRI 2026. foto/hotline periksa fakta tirto
Pertama-tama, Tirto menelusuri akun pengunggah klaim. Akun ini tidak menyertakan tautan yang berhubungan dengan situs resmi BRI, yaitu bri.co.id. Hanya ada tautan yang dicantumkan pada bio akun TikTok yaitu https://newbaft.com/daftarsekarangjugacoid.
Kemudian, kami mencoba mengecek keaslian laman yang diklaim untuk mendaftar lowongan kerja BRI pada akun TikTok tersebut. Analisis situs UrlScan menunjukkan bahwa tautan yang dibagikan tidak terafiliasi dan bukan situs resmi milik BRI. Tautan tersebut milik Cloudflarenet dengan newbaft.com, dibuat pada 18 Desember 2025 dan berlaku selama 3 bulan.
Kemudian Tirto mencoba membuka tautan tersebut. Pengunjung diarahkan pada pengisian data pribadi yaitu nama lengkap sesuai E-KTP, alamat atau domisili, usia, jenis kelamin dan nomor telegram aktif.
Setelah itu, pengunjung diarahkan untuk mengisi kode OTP yang dikirimkan melalui nomor Telegram yang didaftarkan. Biasanya, modus ini digunakan untuk memancing korban berkomunikasi langsung dengan pelaku penipuan. Data pribadi yang didapat dari pengguna biasanya dieksploitasi untuk modus phishing.
Phishing adalah teknik penipuan digital untuk mencuri data pribadi dengan cara mengelabui korban agar mau memberikannya secara sukarela, sering kali dengan menyamar sebagai entitas terpercaya, seperti bank atau perusahaan terkenal, melalui media sosial palsu yang berisi tautan berbahaya.
Mengutip laman resmi e-recruitment BRI, pelamar BRILiaN dapat mengikuti salah satu program rekrutmen dan seleksi BRI dengan mengirimkan lamaran kerja melalui website resmi BRI e-recruitment.bri.co.iddan harus memiliki akun di E-Recruitment BRI. Pelamar juga harus mengisi seluruh formulir dengan benar yang berisikan nomor E-KTP, nama lengkap, alamat surel, password, konfirmasi password, sekaligus mengisi captcha.
Setelah mengisi formulir, pelamar akan mendapatkan email aktivasi akun dari BRI dan selanjutnya dapat mengaktifkan akun untuk mengkonfirmasi pendaftaran. Pengunjung sendiri dapat melihat lowongan kerja dan mengirim lamaran pada menu Lowongan Kerja.
Adapun untuk kualifikasi, pelamar BRI harus menyesuaikan dengan posisi yang dilamar. Namun, beberapa kualifikasi tersebut umumnya mencakup pendidikan minimal D3/S1 terakreditasi, usia tertentu (misal
Bank BRI umumnya menginformasikan kisaran gaji atau paket kompensasi secara rinci pada tahap akhir proses rekrutmen, yaitu saat memberikan penawaran kerja (offering letter) resmi kepada kandidat yang lolos. Informasi terkait gaji untuk pelamar sendiri tidak dipublikasikan secara terbuka.
BRI tidak pernah memungut biaya apapun dan tidak pernah bekerja sama dengan Travel Agent manapun (reservasi hotel, tiket akomodasi, jasa penjemputan, dll) dalam melaksanakan proses perekrutan pekerja. Info resmi pengumuman lowongan pekerjaan dan proses perekrutan pekerja dapat dilihat di website ini dan/atau e-mail dengan domain resmi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (example@corp.bri.co.id atau example@bri.co.id ). Sementara, untuk Hotline Contact Center BRI adalah 14017/1500017.
Dengan demikian, unggahan yang menyertakan tautan lowongan kerja BRI dan meminta pelamar memberikan nomor telegram aktif adalah tidak benar dan terindikasi penipuan.
Baca juga:Hoaks Tautan Pinjaman BRI hingga Rp500 Juta
Hasil penelusuran menunjukkan bahwa klaim informasi tautan lowongan kerja Bank Rakyat Indonesia bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).
Tautan yang disertakan bukan berasal dari kanal resmi BRI dan berujung pada permintaan data pribadi pengunjung. Modus ini biasanya digunakan sebagai modus penipuan dan phishing (pencurian data melalui tautan berbahaya).
BRI menghimbau kepada masyarakat agar waspada terhadap penipuan yang mengatasnamakan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk.
==
Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.
https://www.tiktok.com/@lowongan.kerja.resmi7/video/7592651458709949717
https://archive.ph/vlzEm
https://www.tiktok.com/@lowongan.kerja.resmi7/video/7593675070959127828?is_from_webapp=1&web_id=7496041695453365767
https://www.tiktok.com/@lowongan.kerja.resmi7/video/7594417793857113365
https://tirto.id/kur-bri-jadi-penyelamat-usaha-angkringan-ini-bangkit-dan-tumbuh-ho4g
https://newbaft.com/daftarsekarangjugacoid
https://urlscan.io./result/019bb58a-14e1-73ea-bacb-e932febae473/
https://tirto.id/hoaks-tautan-pinjaman-bri-hingga-rp500-juta-ho1y
Publish date : 2026-01-13
Hal Menarik Lainnya...